EVALUASI SISTEM MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA PADA PENEMPATAN KERJA PEGAWAI DI SEKRETARIAT DPRD KABUPATEN MAGELANG

Penulis

  • Siti Dwi Asiyah Universitas Tidar
  • Dian Marlina Universitas Tidar

DOI:

https://doi.org/10.32529/jim.v5i1.592

Kata Kunci:

Kata Kunci, Perencanaan, Pengorganisasian, Pengarahan, Pengendalian

Abstrak

Salah satu sumber daya yang penting dalam manajemen adalah sumber daya manusia atau human resources. Pentingnya sumber daya manusia ini, perlu disadari oleh semua tingkatan manajemen. Bagaimanapun majunya teknologi saat ini, namun faktor manusia tetap memegang peranan penting bagi keberhasilan suatu instansi. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sistem manajemen SDM pada perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian terhadap penempatan kerja pegawai di Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Magelang. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus dengan metode deskriptif kualitatif yaitu pengamatan, wawancara mendalam (indepthinterview) dan observasi serta theoretical sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem manajemen sumber daya manusia pada penempatan kerja pegawai di Sekretariat DPRD Kabupaten Magelang belum maksimal dikarenakan masih ada kekurangan tenaga kerja/pegawai yang mengakibatkan penempatan kerja yang tidak sesuai job description. Perlu mengatur kembali sumber daya manusia yang sesuai dengan tupoksi masing-masing jabatan. Perlu segera dilakukan pelatihan untuk manajemen kinerja secara berkala dan berkesinambungan agar sistem manajemen sumber daya manusia di Sekretariat DPRD Kabupaten Magelang lebih baik.

Referensi

DAFTAR PUSTAKA

Ardana, I K., Mujiati, Ni W., & Utama, I W.M. (2012). Manajemen sumber daya manusia. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Boyce, Carolyn and Palena Neale. (2006). Conducting in Depth-Interview : A Guide for Designing and Conducting In-Depth Interviews for Evaluation Input. USA : Pathfinder International.

Bungin, Burhan. (2009). Penelitian kualitatif. Jakarta: Prenada Media Group.

Dessler, Gary. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia Jilid 1 Edisi Kesembilan , Jakarta PT Indeks.

Hasibuan, Malayu SP. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT.Gunung Agung.

Hidayat, Subuh. Analisis Fungsi Kepemimpinan (Studi Kasus Pada Kantor Sekretariat DPRD Kota Lubungklinggau) JURMEK 22. 3 (2017): ISSN 1693-4768. Print

Istijanto. (2005). Aplikasi praktis riset pemasaran. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Mathis, Robert L & Jackson , John H . 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia , Jakarta, terjemahan Jimmi Sadili dan Bayu, Salemba Empat

Moleong, lexy. J.(2011). Metode penelitian kualitatif ( edisi revisi ). Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Noe, Raymon. 2004. Human Resource Management. New York:Mc Graw-Hill.

Rivai, Veithzal. & Sagala, E.J. 2009. Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan. Jakarta: Rajagrafindo Persada.

Robbins, Stephen P. 2005, Perilaku Organisasi , Jakarta , Erlangga.

Subekhi, A., & Jauhar, M. (2012). Pengantar manajemen sumber daya manusia (MSDM). Jakarta: Prestasi Pustakaraya.

Sutikno, Sobry M. 2014. Pemimpin dan Kepemimpinan. Lombok: Holistica.

Tilon, Danny A. Pelatihan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pada Restoran A&W Di City Of Tomorrow Surabaya AGORA 1 (2013): 3. Print

Tohirin. (2012). Metode penelitian kualitatif. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.

Wibowo. 2016. Perilaku Dalam Organisasi. Jakarta: PT.RajaGrafindo Persada.

Unduhan

Diterbitkan

2021-10-10

Terbitan

Bagian

Articles