PENINGKATAN PERILAKU TIDAK BAB SEMBARANGAN MELALUI PEMBUATAN SEPTIC TANK KOMUNAL PADA MASYARAKAT PESISIR DESA PAMATARAYA
DOI:
https://doi.org/10.32529/tano.v4i1.825Keywords:
perilaku, septic, komunalAbstract
Desa Pamataraya adalah salah satu desa wilayah pesisir di Kecamatan Soropia dengan kondisi pengetahuan masyarakat yang rendah tentang perilaku BAB dan minimnya kepemilikan jamban yang disertai septic tank. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat Desa Pamataraya tentang perilaku Buang Air Besar (BAB) tidak sembarangan dan dapat memanfaatkan jamban yang memiliki septic tank. Metode pendekatan yang dilakukan dalam pengabdian ini adalah kerjasama dengan pihak Puskesmas Soropia, pemerintah dan masyarakat Desa Pamataraya dengan bentuk kegiatan pemberian penyuluhan menggunakan metode ceramah dan pembuatan Septic Tank Komunal yang dibangun di Dusun II Desa Pamataraya dan diperuntukkan untuk 1 WC Umum dan 2 rumah tangga yang belum memiliki jamban dan septic tank. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa penyuluhan berpengaruh dalam meningkatkan pengetahuan masyarakat Desa Pamataraya tentang perilaku BAB Sembarangan (p-value=0,000) dengan nilai rata-rata pengetahuan setelah penyuluhan lebih tinggi dibandingkan sebelumnya. Masyarakat telah menggunakan dan melakukan perawatan pada septic tank komunal karena telah menyadari akan manfaat dan pentingnya Buang Air Besar (BAB) pada jamban yang memiliki septik tank.
References
Depkes, RI. "Peraturan Menteri Kesehatan Ri Nomor 3 Tentang Sanitasi Total Berbasis Masyarakat." Jakarta: Kementrian Kesehatan RI, 2014.
Ditjen, PP. "Pl Kementrian Kesehatan RI." STATISTIK KASUS HIV/AIDS di INDONESIA (Statistics of hiv aids cases in indonesia). JAKARTA: DITJEN PP & PL KEMENTRIAN KESEHATAN RI, (2016).
Fachri, M. "Setengah Penduduk Belum Nikmati Sanitasi Sehat." Jurnal Nasional. Jakarta. Edisi 23, (2013).
Fadmi, Fitri Rachmillah. "Perbandingan Tingkat Pengetahuan Sebelum Dan Sesudah Penyuluhan Kesehatan Tentang Penyakit Scabies Pada Santri Kelas Vii Pondok Pesantren Darul Mukhlisis." Jurnal Kesehatan Preventif 9, no. 8 (2019): 68-102.
Fadmi, Fitri Rachmillah. "Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Terhadap Pengetahuan Tentang Personal Hygiene Pada Siswa Smpn 5 Kulisusu Kabupaten Buton Utara." MIRACLE JOURNAL OF PUBLIC HEALTH 3, no. 1 (2020): 117-122.
Fadmi, Fitri Rachmillah, Sri Mulyani and La Djabo Buton. "Geographically Weighted Regression (Gwr) Approach in the Modeling of Malnutrition and the Influencing Factors in Muna Regency." Indian Journal of Public Health Research & Development 9, no. 6 (2018).
Maldita, Pamella Giena. "Instalasi Septic Tank Komunal Perumahan Wisma Gunung Iv Balikpapan." Tugas akhir tidak diterbitkan. Balikpapan: Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Balikpapan, (2018).
Mardotillah, Mila and Rini Soemarwoto. "Septik Tank Komunal Sebagai Sumber Daya Bersama Dalam Upaya Memelihara Lingkungan." Anthropos: Jurnal Antropologi Sosial dan Budaya (Journal of Social and Cultural Anthropology) 5, no. 1 (2019): 1-19.
Mulyandari, Hestin and Adwiyah Asyifa. "Uji Kelayakan Tanah Pada Perencanaan Septic Tank Komunal Di Lahan Berkontur Permukiman Bantaran Sungai Kota Yogyakarta." INformasi dan Ekspose hasil Riset Teknik SIpil dan Arsitektur 15, no. 2 (2019): 23-30.
MUNAH, MAY, Andries Leonardo and Retno Susilowati. "Implementasi Kebijakan Program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (Stbm) Di Kecamatan Rantau Panjang Kabupaten Ogan Ilir." Sriwijaya University, 2019.
Notoadmodjo, Soekijo. "Pengantar Perilaku Kesehatan Dan Ilmu Perilaku." Jakarta: Penerbit Rineka Cipta, (2012).
Purnama, Dian Erika. "Efektifitas Pendidikan Kesehatan Terhadap Tingkat Pengetahuan Remaja Perempuan Tentang Pencegahan Keputihan Di Smk Ymj Ciputat." (2015).
Ramadani, Fitri. "Perbedaan Efektifitas Metode Gallery Walk Dan Ceramah Terhadap Peningkatan Pengetahuan Siswi Tentang Pencegahan Keputihan." Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, 2017.
Yulinda, Arif and Nurul Fitriyah. "Efektivitas Penyuluhan Metode Ceramah Dan Audiovisual Dalam Meningkatkan Pengetahuan Dan Sikap Tentang Sadari Di Smkn 5 Surabaya." Jurnal Promkes 6, no. 2 (2018): 116-128.