ANALISIS KESALAHAN MAHASISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL ALJABAR LINEAR DAN MATRIKS PADA MATERI SISTEM PERSAMAAN LINEAR

Authors

  • Ita Handayani Universitas Pamulang
  • Widyah Noviana Dosen di Program Studi Teknik Informatika

Keywords:

Analisis Kesalahan, Aljabar Linear dan Matriks, Sistem Persamaan Linear

Abstract

Aljabar liear dan matriks merupakan mata kuliah dasar dan prasyarat bagi beberapa mata kuliah lainnya. Akan tetapi beberapa mahasiswa masih menganggap mata kuliah aljabar linear dan matriks merupakan mata kuliah yang sulit dipahami. Hal ini didukung oleh hasil quis yang dilakukan oleh dosen pengampu mata kuliah aljabar linear dan matriks didapat 56% mahasiswa yang mendapat nilai di bawah 50, yang artinya masih terdapat 56% mahasiswa yang masih melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal pada materi Sistem Persamaan Linear. Tujuan penelitian ialah mendeskripsikan jenis kesalahan mahasiswa dalam menyelesaikan soal pada materi Sistem Persamaan Linear. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif untuk menganalisis dan memaparkan secara lengkap mengenai jenis-jenis kesalahan dan faktor penyebab subjek penelitian melakukan kesalahan. Penelitian ini dilakukan di prodi Teknik Informatika Universitas Pamulang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tulis dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk jenis kesalahan mahasiswa yang berkaitan dengan konsep sebesar 38,89%, kesalahan hitung sebesar 30,55%, kesalahan penulisan dan penggunaan tanda sebesar 22.23%, kesalahan dengan menjawab sembarang sebesar 66.11%. Faktor internal yang mempengaruhi mahasiswa melakukan kesalahan yakni: 1) kecerobohan mahasiswa; 2) minat yang kurang terhadap mata kuliah matematika; 3) kurangnya penguasaan konsep. Sedangkan faktor eksternal yang mempengaruhi yaitu pengaruh pergaulan yang salah.

Author Biography

Ita Handayani, Universitas Pamulang

Dosen di Program Studi Teknik Informatika

References

Imswatama, A., & Muhassanah, N. (2016). Analisis Kesalahan Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Soal Geometri Analitik Bidang Materi Garis Dan Lingkaran. Suska Journal of Mathematics Education, 2(1), 1. https://doi.org/10.24014/sjme.v2i1.1368

Jana, P. (2018). Analisis Kesalahan Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Soal Matematika Pada Pokok Bahasan Vektor. Jurnal Mercumatika : Jurnal Penelitian Matematika Dan Pendidikan Matematika, 2(2), 8–14. https://doi.org/10.26486/jm.v2i2.398

Kumalasari, E. (2016). Analisis faktor kesulitan terhadap kesalahan penyelesaian soal persamaan linier berdasarkan klasifikasi Taksonomi Bloom ( Studi kasus terhadap mahasiswa Teknik Informatika 2015 / 2016 ). Jp3M, 2(2), 113–122.

Lembang, S. T., & Ba’ru, Y. (2018). Analisis Kesalahan Mahasiswa dalam Menyelesaikan Soal Aljabar Linier Pada Materi Sistem Persamaan Linier. Jurnal KIP, 6(3), 249–256.

Manibuy, R., Mardiyana, & Saputro, D. R. S. (2014). Analisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal persamaan kuadrat berdasarkan taksonomi solopada kelas X SMA negeri 1 plus di kabupaten nabire papua. Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika, 2(9), 933–945.

Nawafilah, N. Q. (2019). Analisis Kesalahan Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Linear Menggunakan Operasi Baris Elementer. Jurnal Reforma, 8(1), 167. https://doi.org/10.30736/rfma.v8i1.112

Rosmaiyadi. (2018). Analisis Kesalahan Penyelesaian Soal Aljabar Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika STKIP Singkawang. Jurnal Pendidikan Matematika, 12(1), 59–70.

Yuniati, S. (2014). Analisis Kesalahan Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Pembuktian Pada Matakuliah Struktur Aljabar. Beta, 7(2), 72–81.

Downloads

Published

2022-03-28

Issue

Section

Articles